Studi Deskriptif Pengelolaan Media Sosial Instagram melalui Quiz Time di Instastory Akun X
DOI:
https://doi.org/10.29313/jrkpi.v1i2.572Keywords:
Dakwah Bil Qalam, Pengelolaan, MediaAbstract
Abstract. This research is a study that discusses the management of Instagram social media in presenting da'wah messages through quiz time. This research was conducted to determine the planning, activities and supervision, as well as optimizing the X account in presenting da'wah messages through quiz time on instastory. This study uses a type of qualitative research with a descriptive research approach, where the researcher uses qualitative data and describes it descriptively. Then, the authors used several data collection techniques including the first through interviews with previously selected informants, the second researchers made observations on the research subjects and the third collected data through documentation. The results of the study prove that the use of social media such as Instagram in conveying da'wah messages through quiz time requires management. The stages of management itself start from planning, activities and supervision and optimization. The results showed that Instagram management through quiz time applied by the X account started from the selection of quiz time media, the selection of material to be delivered, the selection of women as recipients of the message, then the process of creating and uploading content, the monitoring stage, optimization to the content evaluation process.
Abstrak. Penelitian ini merupakan penelitian yang membahas mengenai pengelolaan media sosial instagram dalam menyajikan pesan dakwah melalui quiz time. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui perencanaan, aktivitas dan pengawasan, serta optimalisasi Akun X dalam menyajikan pesan dakwah melalui quiz time di instastory. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan penelitian deskriptif, dimana peneliti memanfaatkan data kualitatif dan dijabarkan secara deskriptif. Kemudian, penulis menggunakan beberapa teknik pengumpulan data diantaranya yang pertama melalui wawancara dengan informan yang telah dipilih sebelumnya, kedua peneliti melakukan observasi terhadap subjek penelitian dan ketiga pengumpulan data melalui dokumentasi. Hasil penelitian membuktikan pemanfaatan media sosial seperti Instagram dalam menyampaikan pesan dakwah melalui quiz time memerlukan pengelolaan. Adapun tahapan dari pengelolaan itu sendiri dimulai dari perencanaan, aktivitas dan pengawasan serta optimalisasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengelolaan Instagram melalui quiz time yang diterapkan oleh Akun X dimulai dari pemilihan media quiz time, pemilihan materi yang akan disampaikan , dimana materi tersebut membahas tentang ibadah, kisah nabi dan rasul, kisah para sahabat serta khazanah islam lainnya serta pemilihan wanita sebagai penerima pesan dakwah, kemudian proses pembuatan materi oleh tim copywriting, merealisasikan kedalam desain oleh tim kreatif, pengunggahan konten oleh tim media sosial, tahap pengawasan, optimalisasi sampai dengan proses evaluasi konten.